Latest News

Tuesday, January 5, 2010

Waspadai Getok Tular


�It was total word of mouth�
Joel Fitzgerald, dalam buku Tipping Point, mengatakan itu untuk menunjukkan apa yang membuat sepatu Hush Puppies kembali populer. �Promosi getok tular yang benar � benar ampuh� katanya.
Di kota saya ada sebuah tempat fotokopi yang para pekerjanya anak � anak muda yang cantik � cantik. Awalnya banyak yang memfotokopi ke tempat itu karena mesin fotokopi yang digunakan terkenal baik. Hasil fotokopiannya bersih dan jelas.
Namun, entah mengapa, para pekerja fotokopi yang cantik � cantik itu mulai �belagu�. Entah karena merasa dibutuhkan atau merasa cantik, anak � anak itu mulai melayani pelanggan dengan tidak baik. Tidak pernah tersenyum dan terkadang membiarkan pelanggan begitu saja.
Tersebarlah omongan � omongan negative tentang tempat fotokopian itu. Ada yang tidak memilih tempat fotokopian itu sejak mendengar berita buruk tentangnya. Ada yang masih saja ke sana karena alasan hasil fotokopi yang jelas tetapi menjadi antipati karena menerima perlakuan yang benar � benar buruk.
Di tempat lain, meskipun hasil fotokopiannya tidak sebaik tempat fotokopi dengan pelayannya yang cantik � cantik, ada tempat fotokopian yang pelayannya �nguwongke� (menghargai) pelanggan. Tak jarang fotokopian itu memberikan diskon. Beredarlah berita baik itu dari mulut ke mulut. Dan, pelanggan tempat fotokopian dengan para pelayan yang tidak tahu caranya melayani dengan baik itu berbondong � bondong memfotokopi ke sana.
Seiring dengan bertambahnya tempat fotokopian di kota saya, bisa jadi fotokopian yang memiliki pelayan � pelayan cantik tapi bodoh itu gulung tikar.

No comments:

Post a Comment

Tags

Recent Post