Banyak Melarang Sama Dengan Bencana


Jerman di bawah Nazi pernah memberlakukan serangkaian larangan bagi warga Yahudi yang tinggal di sana. Larangan - larangan ini begitu membatasi ruang gerak warga Yahudi sehingga menimbulkan dampak psikologis yang sangat dahsyat. Jacque, teman Anne Frank, pernah berkata kepadanya: "I don't dare do anything anymore, 'cause I'm afraid it's not allowed"
Betapa bahayanya larangan - larangan ini bagi perkembangan anak - anak kita. Bayangkan, jika seorang anak tidak berani melakukan sesuatu karena takut jika itu merupakan hal yang terlarang, maka lambat laun ini akan membuatnya tidak berani lagi untuk mencoba berbagai hal yang baru yang mungkin saja berguna baginya.
Saya kira larangan - larangan itu suatu saat memang perlu kita terapkan. Namun bukan seperangkat larangan - larangan yang begitu mengikat ruang gerak anak. Bukan asal melarang. Segala sesuatu dilarang. Dan, larangan - larangan yang kita terapkan pada anak - anak kita mesti dibarengi dengan alasan mengapa larangan itu harus dipatuhi. Alasan yang jelas dan dapat dimengerti oleh mereka.

Post a Comment

Previous Post Next Post