Tips Mengoptimalkan Judul Posting

Tips Mengoptimalkan judul posting. Judul posting mencerminkan isi yang ada di dalam posting, judul posting juga bisa digunakan menarik perhatian pengunjung untuk membacanya. Yang juga penting anda tahu judul posting juga akan membuat mesin pencari mudah atau sulit menemukan posting anda. Nah kalau posting anda tidak ditemukan oleh mbah google al hasil posting anda tidak akan dibaca oleh orang...Kapan lagi artikel tampil di halaman pertama? Oh iya baca juga ya tips artikel mudah terindeks search engine.
Oleh karena itu jangan sembarangan dalam membuat judul untuk posting anda. Buatlah judul posting seoptimal mungkin. Judul posting yang bagus/ideal yang pendek atau yang panjang? Perhatikan link judul posting anda yang panjang di adress bar, tidak lengkap bukan? Kalau judul posting anda terlalu panjang, maka judul anda akan dipotong,  ya.. judul posting hanya akan diambil 6 kata termasuk html. Menurut para master seo ini akan sangat merugikan dari segi seo. Oleh karena itu jika anda ingin membuat judul posting lebih dari 5 kata, maka buat dulu judul posting yang pendek, setelah dipublish baru edit judul dan buat judul lengkapnya.
Kita harus pahami bahwa judul posting bukan saja perlu menarik bagi pembaca tetapi juga hendaknya mendukung optimasi blog yaitu mudah dan cepat diindeks search engine.
Ada beberapa tips yang perlu diperhatikan untuk mengoptimalkan judul posting:
1. Buatlah judul posting dengan bahasa yang lugas
2. Judul posting hendaknya tidak terlalu panjang
3. Judul posting hendaknya mengandung kata kunci
4. Judul posting masukkan dalam teks posting dan buat linknya
5. Agar posting anda cepat terindeks jangan lupa segera pink spesial setelah dipublis
Demikian share tentang tips mengoptimalkan judul posting semoga ada gunanya, dan silahkan kalau ada yang mau nambah.


 

Post a Comment

Previous Post Next Post