Panduan Sederhana Membuat Blog

Semakin banyak orang yang berkeingin membuat blog, sudah tentu dengan berbagai latar belakang dan maksud yang beragam. Blog dapat dijadikan media bagi pemiliknya untuk mengekspresikan buah pikirannya dalam segala bidang, sesuai kemampuan, kesenangan ataupun hobinya. Membuat blog tidak terlalu sulit bahkan dalam hitungan menit, Anda dapat membuat blog sendiri. Sebagai pemula memiliki blog gratisan sudah cukup untuk sarana belajar ngeblog. Panduan Sederhana Membuat Blog ini mudah-mudahan dapat membantu Anda untuk memiliki blog sendiri.

Berikut ini langkah-demi langkah membuat blog di blogger;
1. Anda sebaiknya memiliki account gmail, karena email bersifat wajib, jika Anda belum memilikinya buatlah dulu email Anda.

2. Masuk ke website blogger dengan cara ketik http://www.blogger.com, maka akan terbuka window seperti gambar ini;



3. Pada gambar tersebut klik mulai/Get Started

4. Akan terbuka form pendafataran, isi semua kolomnya dengan lengkap. Setelah diisi semua tulis verivikasi kata (capcha) dan centang pada kotak kecil persetujuan anda, lalu klik lanjutkan pada panah di bawah.


5. Pada langkah ini anda diminta untuk menuliskan Judul Blog dan alamat blog / URL blog yang akan anda buat. Misalnya kalau blog ini Judul Blognya Informasi Dunia Pendidikan , dan alamat blognya http://belajarabadi.blogspot.com. anda cukup menulis pada kolom yang kosong, tidak perlu menulis http maupun blogspot, jika sudah klik ketersediaan. Jika tersedia maka alamat blog anda berarti disetujui, kemudian klik lanjutkan


6. Anda sampai pada tahap Memilih Template, yaitu bentuk blog. Akan tersedia beberapa template bawaan blogger, silahkan dilihat-lihat dulu, pilih yang cocok dengan anda, lalu klik pada bulatan kecil di bawah template yang anda pilih tersebut, lalu klik lanjutkan.


7. Selesai. Blog Anda sudah jadi, mudah bukan. Ya untuk tahap awal blog Anda memang sudah siap, tinggal mengisinya/posting sesuai keinginan Anda.

Apa yang sudah Anda lakukan pada tahap awal pembuatan blog itu, dapat anda setting ulang/pengaturan ulang. Anda juga dapat melengkapi blog dengan berbagai aksesori agar lebih menarik. Demikian pula agar blog anda dikenal oleh orang lain, maka daftarkanlah blog Anda ke mbah google dan mesin pencari lainnya, Anda bisa baca di sini. Kuncinya asal Anda rajin utak utik blog maka nanti Anda kan mahir dengan sendirinya.
Demikian panduan singkat ini semoga bermanfaat dan selamat ngeblog.



Post a Comment

Previous Post Next Post