Latest News

Wednesday, September 23, 2009

TUNTUTAN KESEMPURNAAN


Dulu, guru bahasa Inggrisku
seorang ibu berpostur tinggi, berambut panjang
selalu tersenyum, tak pernah marah

tak sekalipun ia duduk saat mengajar.
Berdiri di depan, berjalan ke sana ke mari.
Mengajari kami.

Saat tak juga datang pemahaman kepada kami
Dirangkulnya pundak � pundak kami,



Ia salah seorang yang mempengaruhiku
Untuk menjadi pengajar serupa

Di idul fitri ini
Berkesempatan aku bertemu
Seorang guru tua
Mantan guru pesohor negeri

Ebiet G. Ade dan Emha Ainun Nadjib
Adalah anak � anaknya.

Berkeluh kesah ia padaku
Tentang anak � anak sekarang yang
Tak lagi hormat kepada guru.

�Untung aku tak lagi menjadi guru�

Katanya.

Jaman berubah
Semua berubah

Guru tak lagi digugu ditiru

Guru SD ku dulu
Seorang bapak.

Mulai dari penampilan, kata � kata
Tingkah lakunya,
Hingga waktu luangnya
Semua terpelihara.

Dari seberang jendela rumahku
Guru itu menunjukkan
Beginilah seharusnya seorang guru.

Aku merekam aku belajar
Tapi belum juga terbit kesempurnaan

Image Source: http://www.scholastic.com

No comments:

Post a Comment

Tags

Recent Post