BELAJAR FLASH


Semalam saya belajar flash. Ini hasilnya.


BAGAIMANA CARA MENAMPILKAN FILE .swf DI BLOGGER?
Sejujurnya, saudara - saudara, saya baru berhasil mengunggah file .swf saya ini jam setengah enam sore ini. Tadi pagi, file .swf yang saya unggah, ternyata, tidak berhasil tampil di postingan.
Sebagai tambahan informasi, saat ini Blogger.com belum bisa meng-upload file .swf. Hanya file berekstensi .jpg, .png, .gif saja yang bisa kita unggah di blogger.com.
Setelah dengan sabar browsing di internet, barulah saya mendapatkan jawaban yang pas untuk bagaimana mengunggah file .swf ke postingan blogger. Bagi anda yang pemula seperti saya, begini caranya langkah demi langkah.
Pertama, tentu anda harus memiliki file flash (.swf). Silahkan anda membuatnya dengan adobe flash.
Kedua, buatlah akun gratisan di http://www.hotlinkfiles.com untuk menyimpan secara gratis file .swf anda.
Ketiga, silahkan anda unggah file .swf anda ke http://www.hotlinkfiles.com
Keempat, dapatkan url atas file .swf anda. Url itu akan nampak seperti ini:
http://www.hotlinkfiles.com/files/2708698_yhu2w/EKOFLASH.swf

Kelima, buatlah postingan baru. Ingat, anda harus berada di posisi EDIT HTML, bukan di TULIS. Lalu tuliskan kode berikut:
<embed src="[URL DARI FILE .swf]" quality="high" allowscriptaccess="always" type="application/x-shockwave-flash" pluginspage="http://www.macromedia.com/go/getflashplayer" align="middle" height="100" width="250"></embed>

Catatan:
- Untuk URL DARI FILE .swf gantilah dengan URL yang tepat dari HotlinkFiles.com
- Untuk nilai height dan width silahkan anda rubah sesuai keinginan anda.
Keenam, klik TERBITKAN ENTRI. Dan anda berhasil menerbitkan file .swf anda.

Tutorial ini saya dapatkan dari http://coolbusteratyourservice.blogspot.com. Terima kasih tutorialnya. Sebagai tambahan, tutorial ini telah menjadi bagian dari WikiAnswers.

Oh ya, hari ini saya juga belajar bagaimana agar kode html kita bisa diterbitkan di postingan. Caranya adalah dengan mem-parse kode html itu di www.blogcrowds.com
Mudah - mudahan ada gunanya bagi anda.

Post a Comment

أحدث أقدم